Header Ads

Kapolres Trenggalek : Refleksi Nilai Kepahlawanan di Hari Bhayangkara ke-71

Polres Trenggalek – Masih dalam rangka peringatan hari Bhayangkara ke-71 tahun 2017, Polres Trenggalek menggelar Ziarah makam di Taman Makam Pahlawan (TMP) Jarakan Trenggalek. Kapolres Trenggalek AKBP Donny Adityawarman, S.I.K., M.Si. bertindak selaku pimpinan rombongan, sedangkan perwira rombongan dijabat oleh AKP Mahmudi. Kegiatan ini juga diikuti oleh Pejabat utama Polres Trenggalek, para Kapolsek jajaran, perwira staf dan pengurus Bhayangkari Cabang Trenggalek. Senin (03/07).

Prosesi ziarah makam dimulai dengan mengheningkan cipta, dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga dan penghormatan bagi arwah para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia serta tabur bunga di pusara makam para pahlawan.

Ziarah berikutnya adalah di makam Kapolres Trenggalek pertama AKP Roestamadji di area pemakaman Setono Gedong Trenggalek yang merupakan tempat pemakanan yang dikhususkan bagi para pejabat dan bangsawan yang pernah memimpin Trenggalek di masa lampau.

Ditemui usai ziarah, AKBP Donny menegaskan, upacara ziarah merupakan hal wajib yang harus dilakukan saat memperingati hari Bhayangkara maupun hari besar nasional lainnya. Ziarah makan Pahlawan merupakan upaya untuk merefleksi kembali perjuangan para pahlawan dan menumbuhkan jiwa nasionalisme dan patriotisme.

“Tanpa mereka kita bukan apa-apa, tanpa mereka kita tidak akan bisa seperti sekarang” ujar AKBP Donny menutup pembicaraan.



from BERITA POLISI http://ift.tt/2tGCyiA
via IFTTT

No comments

Polres Trenggalek – Masih dalam rangka peringatan hari Bhayangkara ke-71 tahun 2017, Polres Trenggalek menggelar Ziarah makam di Taman Makam Pahlawan (TMP) Jarakan Trenggalek. Kapolres Trenggalek AKBP Donny Adityawarman, S.I.K., M.Si. bertindak selaku pimpinan rombongan, sedangkan perwira rombongan dijabat oleh AKP Mahmudi. Kegiatan ini juga diikuti oleh Pejabat utama Polres Trenggalek, para Kapolsek jajaran, perwira staf dan pengurus Bhayangkari Cabang Trenggalek. Senin (03/07).

Prosesi ziarah makam dimulai dengan mengheningkan cipta, dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga dan penghormatan bagi arwah para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia serta tabur bunga di pusara makam para pahlawan.

Ziarah berikutnya adalah di makam Kapolres Trenggalek pertama AKP Roestamadji di area pemakaman Setono Gedong Trenggalek yang merupakan tempat pemakanan yang dikhususkan bagi para pejabat dan bangsawan yang pernah memimpin Trenggalek di masa lampau.

Ditemui usai ziarah, AKBP Donny menegaskan, upacara ziarah merupakan hal wajib yang harus dilakukan saat memperingati hari Bhayangkara maupun hari besar nasional lainnya. Ziarah makan Pahlawan merupakan upaya untuk merefleksi kembali perjuangan para pahlawan dan menumbuhkan jiwa nasionalisme dan patriotisme.

“Tanpa mereka kita bukan apa-apa, tanpa mereka kita tidak akan bisa seperti sekarang” ujar AKBP Donny menutup pembicaraan.



from BERITA POLISI http://ift.tt/2tGCyiA
via IFTTT
«
Next

Newer Post

»
Previous

Older Post


No comments:

Leave a Reply

Powered by Blogger.